Langsung ke konten utama

Pengalaman pertama menjadi Pemateri

Pengalaman pertama menjadi Pemateri_Gustian Ri'pi


Jadi ceritanya gini, pertengahan April 2015 lalu UKM saya yakni TEGAZS UB akan mengadakan salah satu program kerja mereka yaitu Pelatihan Kepenulisan. Singkat cerita saya menawarkan diri untuk menjadi salah satu pemateri mendampingi pembicara utama di seminar motivasi menulis yang akan diselenggarakan oleh Tim Bidang BITSI tersebut.

Waktu temen dekat saya pertama kali denger kaget. WHAT yakin jadi pembicara ? Sama sekali belum pernah terpikir oleh meraka dan saya juga gak pernah terfikirkan. tapi ini adalah niat saya untuk keluar dari zona nyaman dan mencoba hal yang baru. hitung-hitung bisa berbagi sedikit lmu bagi sesama.

Kenapa ? Karena dari kecil saya nggak terbiasa tampil depan umum. Saya inget, dulu waktu SMA disuruh bercerita di depan kelas saya langsung gemeteran. hehehe.

H- 5 saat rapat penentuan Pemateri. Saya mengatakan keinginan saya. Saya diminta untuk menyampaikan materi tentang 'Tips Ngeblog, Bagaimana menulis di Blog, dan bagaimana menjadi blogger yang baik' okeey saya coba.

25 April 2015, hari besar itu tiba, bertempat di Perpustakaan Pusat UB Lt.2 saya duduk di depan bersama pembicara lainnya M Zulfikar Akbar, seorang Jurnalis, Penulis, Pemerhati Media yang saat ini menjabat sebagai Redaktur Bongtang Post.

Pengalaman pertama menjadi Pemateri_Gustian Ri'pi

Ketegangan sudah mulai merambati saya ketika duduk dan menghadap audiens. Ditambah rundown acara yang menempatkan saya sebagai pemateri yang tampil pertama membuat saya makin grogi.

Pemateri Blogger_Gustian Ri'pi

Tiba giliran saya kekhawatiran saya ternyata bisa teratasi dan mengalir rileks. Dari dengan ditiadakannya kursi audiens yang memberi ruang untuk saya berinteraksi dengan audiens.

Pemateri Blogger_Gustian Ri'pi

15 menit waktu yang diberikan panitia untuk saya bicara akhirnya berjalan tanpa terasa. Saya berhasil menaklukkan ketakutan saya tampil di depan umum dan berbagi ilmu dengan audiens yang memiliki semangat tinggi untuk bisa berkarya di bidang blogging dan penulisan. 

Pemateri Blogger_Gustian Ri'pi

Pemateri Blogger_Gustian Ri'pi

Pemateri Blogger_Gustian Ri'pi


Thanks untuk UKM Tegazs yang telah memfasilitasi saya untuk bertumbuh lebih dari sekedar dibelakang layar :)

Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pengalaman dan Suka Duka Menjadi Asisten Praktikum di Kampus

Sertifikat Asisten  Ada banyak sebutan di berbagai fakultas, Asisten Lab (Aslab)/ Asisten Dosen (Asdos) / Asisten Parktikum (Asprak) yang intinya bertugas untuk membantu dosen saat mengajar mata kuliah ber-praktikum.  Pendaftaran asisten praktikum Desain dan Pemrograman Web di FILKOM UB dibuka setiap semester genap. Untuk mendaftar asisten banyak kriteria dan seleksi yang harus ditempuh. Diantaranya adalah mahasiswa aktif FILKOM UB, pernah menempuh mata kuliah yang dipilih dengan nilai minimal B. Tentu para asisten adalah orang-orang pilihan sesuai kriteria kampus. Aku pertama kali mendaftar asisten saat masuk semester 6 tahun ajaran 2015/2016. Motivasi utama saya mendaftar waktu itu adalah ingin melawan kelemahan saya, karena saya tergolong orang introvert, terkadang sulit sekali bagi saya untuk berbicara di depan umum, kadang merasa gugup atau istilah kerennya nervous ketika harus berbicara di depan banyak orang. Niatku yang paling utama adalah melatih komunikasi ver

Terima kasih IFL Malang

Foto Departemen DEKSI 2016/2017 Maret 2015, waktu itu adalah kali pertamaku bertemu dengan sebuah keluarga baru di Malang. Ya, mereka adalah Indonesia Future Leaders (IFL) Chapter Malang. Sebelumnya saya tidak mengenal mereka. Semua berawal dari niat, ketertarikan dan rasa penasaran, akhirnya saya memberanikan diri untuk mendaftar sendiri, mengikuti screening, dan akhirnya diterima menjadi bagian dari mereka. Wakti itu aku mendaftar di posisi Staff Visual Image, karena sesuai dengan passion saya yang hobby desain.  Departemen DEKSI 2015/2016 Departemen DEKSI 2015/2016 Salah satu moment yang paling berkesan di term pertama ini adalah ketika saya bergabung di kepanitiaan Malang Leader Summit 2015 sebagai Kadiv PDD. Disini saya belajar banyak tentang bagaimana menghargai pendapat orang lain, belajar manajemen waktu, disiplin, dan disini pula saya membuktikan bahwa jika kita yakin, maka tidak ada yang tak mungkin. tidak ada usaha yang sia-sia. Banyak yang meragukan progr

Peta Universitas Brawijaya (UB) terbaru

Inilah Gambar Peta Universitas Brawijaya (UB) terbaru 2019 yang telah diperbaharui karena adanya penambahan beberapa Gedung Baru di Universitas Brawijaya, seperti poliklinik UB dan FKG. Selain itu juga terdapat perubahan nama Gedung Student Center yang kini telah berubah nama menjadi Gedung Kebudayaan Mahasiswa. Semoga peta UB berikut ini bermanfaat bagi pembaca yang membutuhkan. Klik Gambar untuk memperbesar, atau Klik kanan dan open image in new tab. Peta Universitas Brawijaya (UB) Malang PETA UNIVERSITAS BRAWIJAYA (UB)  -KITA SATU BRAWIJAYA-