Langsung ke konten utama

Short Trip : Pantai Batu Bengkung

Pantai Batu Bengkung Beach

Setelah tiga tahun di Malang, akhirnya kesampaian juga jalan-jalan ke Pantainya. Ya, Malang memang dikenal memiliki banyak Pantai yang menakjubkan dan ini adalah kali pertama saya menyambangi salah satu Pantai di kota ini.

Jumat sore, 11 Maret 2016, saya bersama 10 teman lainnya bertolak menuju Pantai Batu Bengkung yang berada di daerah pesisir selatan Kabupaten Malang. Dibutuhkan waktu tempuh sekitar 5-6 jam menggunakan mobil dari kota malang dengan jalur menuju arah pantai sendang biru. Beberapa kilometer sebelum sampai di sendang biru ada pertigaan belok kiri mengambil jalur lintas selatan. Pantai ini tepatnya berada di sebelah barat pantai jaelangkung yang juga berada satu jalur dengan pantai-pantai yang sudah lebih dulu terkenal seperti pantai goa cina dan pantai bajul mati. 

Malam hari akhirnya rombongan kami tiba di lokasi dan tampak terlihat sudah ada beberapa pengunjung yg lebih dahulu disana dengan bentangan tendanya. Kami pun langsung mendirikan tenda untuk beristirahat, sebelum memulai mengeksplorasi keindahan Batu Bengkung esok hari. 

Dan, keesokan harinya kami disuguhkan panorama alam yang menakjubkan yang membuat kagum dan termenung akan mahakarya Sang Pencipta. Beruntung kala itu cuaca cerah, jadi sebelum matahari benar-benar ditelan samudra tak lengkap rasanya jika tidak mengabadikan momen indah tersebut dalam bidikan kamera. 

Pantai Batu Bengkung Beach

Pantai Batu Bengkung Beach

Pantai Batu Bengkung Beach



Pantai Batu Bengkung Beach

Pantai Batu Bengkung Beach

Pantai Batu Bengkung Beach

Pantai Batu Bengkung Beach

Gustian Ri'pi

Sabtu siang, sekitar pukul 13.00 WIB akhirnya kami perlahan harus meninggalkan keindahan alam tersebut untuk kembali bertolak ke Kota Malang. Sekian ceritaku, mana ceritamu? hehe. 
simak videonya berikut ini:

Sampai jumpa!

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pengalaman dan Suka Duka Menjadi Asisten Praktikum di Kampus

Sertifikat Asisten  Ada banyak sebutan di berbagai fakultas, Asisten Lab (Aslab)/ Asisten Dosen (Asdos) / Asisten Parktikum (Asprak) yang intinya bertugas untuk membantu dosen saat mengajar mata kuliah ber-praktikum.  Pendaftaran asisten praktikum Desain dan Pemrograman Web di FILKOM UB dibuka setiap semester genap. Untuk mendaftar asisten banyak kriteria dan seleksi yang harus ditempuh. Diantaranya adalah mahasiswa aktif FILKOM UB, pernah menempuh mata kuliah yang dipilih dengan nilai minimal B. Tentu para asisten adalah orang-orang pilihan sesuai kriteria kampus. Aku pertama kali mendaftar asisten saat masuk semester 6 tahun ajaran 2015/2016. Motivasi utama saya mendaftar waktu itu adalah ingin melawan kelemahan saya, karena saya tergolong orang introvert, terkadang sulit sekali bagi saya untuk berbicara di depan umum, kadang merasa gugup atau istilah kerennya nervous ketika harus berbicara di depan banyak orang. Niatku yang paling utama adalah melatih komunikasi ver

Terima kasih IFL Malang

Foto Departemen DEKSI 2016/2017 Maret 2015, waktu itu adalah kali pertamaku bertemu dengan sebuah keluarga baru di Malang. Ya, mereka adalah Indonesia Future Leaders (IFL) Chapter Malang. Sebelumnya saya tidak mengenal mereka. Semua berawal dari niat, ketertarikan dan rasa penasaran, akhirnya saya memberanikan diri untuk mendaftar sendiri, mengikuti screening, dan akhirnya diterima menjadi bagian dari mereka. Wakti itu aku mendaftar di posisi Staff Visual Image, karena sesuai dengan passion saya yang hobby desain.  Departemen DEKSI 2015/2016 Departemen DEKSI 2015/2016 Salah satu moment yang paling berkesan di term pertama ini adalah ketika saya bergabung di kepanitiaan Malang Leader Summit 2015 sebagai Kadiv PDD. Disini saya belajar banyak tentang bagaimana menghargai pendapat orang lain, belajar manajemen waktu, disiplin, dan disini pula saya membuktikan bahwa jika kita yakin, maka tidak ada yang tak mungkin. tidak ada usaha yang sia-sia. Banyak yang meragukan progr

Peta Universitas Brawijaya (UB) terbaru

Inilah Gambar Peta Universitas Brawijaya (UB) terbaru 2019 yang telah diperbaharui karena adanya penambahan beberapa Gedung Baru di Universitas Brawijaya, seperti poliklinik UB dan FKG. Selain itu juga terdapat perubahan nama Gedung Student Center yang kini telah berubah nama menjadi Gedung Kebudayaan Mahasiswa. Semoga peta UB berikut ini bermanfaat bagi pembaca yang membutuhkan. Klik Gambar untuk memperbesar, atau Klik kanan dan open image in new tab. Peta Universitas Brawijaya (UB) Malang PETA UNIVERSITAS BRAWIJAYA (UB)  -KITA SATU BRAWIJAYA-